Perkuat Lahirnya Startup Digital Berkualitas, Kemenparekraf Luncurkan “BEKUP 2023”
Murianews
Kamis, 2 Maret 2023 22:47:15
Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno mengatakan, Kemenparekraf/Baparekraf berkomitmen membangun ekosistem startup digital yang lebih baik sehingga akan memunculkan startup-startup digital yang berkualitas.
Adapun ”BEKUP” menjadi ruang bagi pelaku startup digital untuk meningkatkan kapasitas dan kemampuan dengan keterampilan dan pengetahuan yang dibutuhkan dalam menjalankan bisnis startup. Program “BEKUP” membuka kesempatan bagi pelaku startup yang memiliki rencana untuk membangun bisnis jangka panjang berbasis produk digital yang inovatif.
Baca juga: Jenama Lokal ”Dressedlikeparents” Difasilitasi Pendaftaran HKI oleh Kemenparekraf”Program ‘BEKUP’ sebagai program inkubasi yang berkelanjutan membuka kesempatan bagi para founders startup agar dapat memanfaatkan potensi ekonomi digital untuk mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia,” kata Sandiaga Uno, dalam ”Kick-off BEKUP 2023", Kamis (2/3/2023).
Menparekraf menjelaskan, di “BEKUP 2023” para peserta berkesempatan mengikuti bootcamp dengan mentor-mentor dari profesional serta pendampingan untuk membantu mengatasi permasalahan-permasalahan yang dihadapi oleh founder startup dan berpartisipasi dalam demo day.
”Program ’BEKUP’ memberikan kesempatan bagi para pendiri startup untuk mendapatkan dukungan dan fasilitas yang sesuai dengan kebutuhan founder startup. Fasilitasi ini diperlukan sehingga dapat mengatasi berbagai tantangan yang mungkin mereka hadapi," kata Sandiaga.
Pada ‘BEKUP 2023’ ditargetkan akan ada 24 startup yang bisa mengikuti inkubasi selama tiga bulan dengan materi pelatihan yang komprehensif. Setelah mengikuti pelatihan BEKUP diharapkan harap akan ada dampak langsung bagi startup maupun masyarakat luas.Pendaftaran program BEKUP 2023 resmi dibuka mulai hari ini hingga 21 Maret 2023. Untuk menyosialisasikan program ini, Kemenparekraf juga akan melakukan roadshow di tiga kota yakni Bandung, Semarang, dan Surabaya. Penulis: Dani AgusEditor: Dani AgusSumber: kemenparekraf.go.id
Murianews, Jakarta – Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) meluncurkan program
”Baparekraf for Startup (BEKUP) 2023”. Program ini bertujuan untuk meningkatkan jumlah startup digital berkualitas di Tanah Air sehingga mampu memperkuat kebangkitan ekonomi dan terbukanya lapangan kerja.
Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno mengatakan, Kemenparekraf/Baparekraf berkomitmen membangun ekosistem startup digital yang lebih baik sehingga akan memunculkan startup-startup digital yang berkualitas.
Adapun ”BEKUP” menjadi ruang bagi pelaku startup digital untuk meningkatkan kapasitas dan kemampuan dengan keterampilan dan pengetahuan yang dibutuhkan dalam menjalankan bisnis startup. Program “BEKUP” membuka kesempatan bagi pelaku startup yang memiliki rencana untuk membangun bisnis jangka panjang berbasis produk digital yang inovatif.
Baca juga: Jenama Lokal ”Dressedlikeparents” Difasilitasi Pendaftaran HKI oleh Kemenparekraf
”Program ‘BEKUP’ sebagai program inkubasi yang berkelanjutan membuka kesempatan bagi para founders startup agar dapat memanfaatkan potensi ekonomi digital untuk mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia,” kata Sandiaga Uno, dalam ”Kick-off BEKUP 2023", Kamis (2/3/2023).
Menparekraf menjelaskan, di “BEKUP 2023” para peserta berkesempatan mengikuti bootcamp dengan mentor-mentor dari profesional serta pendampingan untuk membantu mengatasi permasalahan-permasalahan yang dihadapi oleh founder startup dan berpartisipasi dalam demo day.
”Program ’BEKUP’ memberikan kesempatan bagi para pendiri startup untuk mendapatkan dukungan dan fasilitas yang sesuai dengan kebutuhan founder startup. Fasilitasi ini diperlukan sehingga dapat mengatasi berbagai tantangan yang mungkin mereka hadapi," kata Sandiaga.
Pada ‘BEKUP 2023’ ditargetkan akan ada 24 startup yang bisa mengikuti inkubasi selama tiga bulan dengan materi pelatihan yang komprehensif. Setelah mengikuti pelatihan BEKUP diharapkan harap akan ada dampak langsung bagi startup maupun masyarakat luas.
Pendaftaran program BEKUP 2023 resmi dibuka mulai hari ini hingga 21 Maret 2023. Untuk menyosialisasikan program ini, Kemenparekraf juga akan melakukan roadshow di tiga kota yakni Bandung, Semarang, dan Surabaya.
Penulis: Dani Agus
Editor: Dani Agus
Sumber: kemenparekraf.go.id