Jumat, 21 November 2025


Jokowi pun kemudian meminta kepada Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono untuk membangun rumah warga Cianjur yang rusak itu dengan konstruksi yang antigempa.

”Paling penting adalah pembangunan rumah-rumah yang terkena gempa bumi ini diwajibkan untuk memakai standar-standar bangunan yang antigempa oleh Menteri PUPR,” kata Jokowi di Cianjur, dikutip dari Detik.com, Selasa (22/11/2022).

Baca: Listyo Sigit Perintahkan Kapolda Jabar Patroli di Lokasi Gempa 

Selain kepada Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Jokowi juga memberi arahan kepada Menko PMK Muhadjir Effendy, BNPB, Basarnas serta TNI-Polri untuk menangani dampak gempa yang terjadi. Jokowi juga meminta dibukanya akses yang terkena longsor.

Jokowi meminta dibangunnya rumah tahan gempa sebagai antisipasi bila terjadi lagi gempa di waktu mendatang.

”Karena tadi disampaikan oleh BMKG bahwa gempa ini adalah gempa 20 tahunan sehingga pembangunan rumahnya kita arahkan untuk yang rumah antigempa,” ucap Jokowi.
Baca: Jokowi ke Cianjur, Pastikan Korban Gempa Mendapatkan Penanganan Terbaikselain itu, Jokowi meminta penyelamatan korban dilakukan dengan segera. Dia meminta korban tertimbun reruntuhan dievaluasi lebih dulu.”Kemudian yang kedua untuk korban-korban yang masih tertimbun saya juga telah perintahkan agar itu didahulukan evakuasinya, penyelamatan didahulukan,” kata Jokowi. Penulis: Cholis AnwarEditor: Cholis AnwarSumber: Detik.com

Baca Juga

Komentar

Terpopuler