Rabu, 19 November 2025


MURIANEWS, Jakarta – Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali mengingatkan kepada masyarakat Indonesia untuk memakai masker, sekalipun berada di ruang terbuka atau di luar ruangan. Hal ini menyusul semakin naiknya kasus positif Covid-19 di berbagai wilayah.

”Saya juga Ingin mengingatkan kepada kita semua, Covid-19 masih ada. Oleh sebab itu baik di dalam ruangan maupun di luar ruangan memakai masker adalah masih sebuah keharusan," kata Jokowi dikutip dari Youtube Sekretariat Presiden, Senin (11/7/2022).

Selanjutnya, yang tidak kalah penting adalah meningkatkan vaksinasi booster di kalangan masyarakat. Jokowi menilai capaian vaksinasi booster sangat penting untuk meningkatkan kekebalan komunal.

Baca: Ma`ruf Amin Cabut Kelonggaran Memakai Masker di Luar Ruangan

”Saya masih mengingatkan lagi untuk pemerintah daerah, pemerintah kota kabupaten dan provinsi serta TNI dan porli untuk terus melakukan vaksinasi booster, karena memang ini diperlukan,” tegas Jokowi.Sementara saat ini, kasus aktif Covid-19 di Indonesia mencapai lebih dari 20.000 kasus hingga update Minggu (10/7/2022). Dengan tambahan 680 kasus aktif, total kasus aktif virus corona mencapai 20.535 kasus per Senin (11/7/2022). Penulis: Cholis AnwarEditor: Cholis AnwarSumber: Sekretariat Presiden

Baca Juga

Komentar

Terpopuler