Kamis, 20 November 2025


MURIANEWS, Jakarta- Dalam rapat terbatas setelah pelantikan Kepala dan Wakil kepala Otorita Ibu Kota Nusantara di Istana Negara, Presiden Joko Widodo (Jokowi) langsung memberikan wejangan. Dipilih sebagai kepala otorita adalah Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe sebagai wakilnya.

Jokowi menilai, kedua orang terpilih itu merupakan kombinasi yang sangat baik. Apalagi keduanya mempunyai latar belakang yang cocok untuk menjadi Kepala dan Wakil di Ibu Kota Nusantara  ini.

Menurutnya, Bambang memiliki rekam jejak sebagai lulusan ITB di bidang sipil, infrastruktur kemudian juga di bidang urban planning. Kemudian S2, S3 pengalaman di bidang yang berkaitan dengan transportasi, yang berkaitan dengan finance kemudian. Terakhir memegang vice president di ADB.

Baca: Presiden Jokowi Melantik Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara

“Saya kira ini dari sisi, semua sisi, ini lengkap,” terang Jokowi saat menyampaikan pengantar rapat terbatas seperti dalam video di akun YouTube Sekretariat Presiden, Kamis (10/3/2022).

“Kemudian didukung oleh Dhony yang memiliki pengalaman lapangan terutama di bidang properti, dari A sampai Z nya pernah mengalami sehingga nanti akan gampang sekali, beliau berdua ini berbicara dengan Pak Suharso untuk sisi perencanannya. Kemudian nanti Pak Menteri PU di dalam pelaksanaan lapangan, terutama yang kawasan inti pemerintahan dan juga di bidang investasi nanti dengan Pak Menko Luhut,” imbuhnya.

Baca:Dilantik Jadi Kelapa Otorita Ibu Kota Nusantara, Ini Ujar Bambang Susantono"Saya harapkan karena ini yang berminat terhadap Ibu Kota Nusantara ini sangat banyak, baik dari domestik maupun dari luar. Saya ingin beliau berdua bekerja dengan cepat terutama yang berkaitan dengan kelembagaan segera diselesaikan," kata Jokowi.Jokowi menegaskan dipindahkannya ibu kota ke Kaltim, bukan berarti Jakarta akan ditinggalkan. Menurutnya, Jakarta pun bakal diperbaiki."Saya harapkan nanti otorita juga bisa untuk deputinya merekrut orang daerah, sehingga keterlibatan masyarakat di daerah betul-betul kita libatkan dan komunikasi berbagai elemen mengenai kenapa sih ada pemindahan ini," tutupnya. Penulis: Cholis AnwarEditor: Cholis AnwarSumber: Youtube Sekretariat Presiden

Baca Juga

Komentar

Terpopuler